Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Senin, 17 Mei 2021

Lapas Palangka Raya Ikuti Apel Pagi Virtual Bersama Menkumham

0 Comments



PALANGKA RAYA - Bertempat di Aula Atas, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengikuti kegiatan Apel Pagi Virtual Pegawai bersama Menteri Hukum dan HAM, Senin (17/05/2021).

Kegiatan ini dalam rangka upaya peningkatan kedisiplinan pegawai dilingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusian setelah melaksanakan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, Pejabat Struktural Eselon IV dan V beserta Staf Lapas Palangka Raya.

Dalam amanatnya, Menteri Hukum dan HAM, Yassona H Laoly, menyampaikan dua hal penting antara lain:

1. Lakukan percepatan dalam pelaksanaan target kinerja dan anggaran. Pandemi Covid-19 jangan menjadi pembenar untuk keterbatasan bekinerja.

2. Pelayanan prima, penyerapan anggaran, penyelesaian temuan pemeriksaan keuangan oleh BPK, nilai-nilai indeks kinerja, serta predikat WBK/WBBM harus menjadi tujuan yang harus kita raih bersama.

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA