Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Sabtu, 30 Oktober 2021

Lapas Palangka Raya Bersama Jajaran Kemenkumham RI Ikuti Upacara HDKD Tahun 2021

0 Comments



PALANGKA RAYA - Pandemi Coronavirus disease (COVID-19) tak menyurutkan semangat dan kekhidmatan jajaran Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) RI di seluruh Indonesia untuk memperingati Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2021, Sabtu (30/10/2021).

Adapun tema peringatan HDKD 2021 yakni “Semakin PASTI”. Tema ini menjadi landasan Kemenkumham dalam melaksanakan tugas di tengah-tengah masyarakat, sebagai bentuk pengabdian dan ungkapan syukur, serta menjadi suatu renungan yang dapat menumbuhkan semangat .

Pada tingkat pusat, upacara diikuti secara langsung oleh Pimpinan Tinggi Madya Unit Utama, Staf Ahli Menteri, Staf Khusus Menteri, Penasihat Kehormatan Menteri, Pimpinan Tinggi Pratama Unit Sekretariat Jenderal, dan para Sekretaris Unit Utama. Pada tingkat unit utama dan wilayah, Pejabat Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama, Pimpinan Tinggi Pratama, dan Pejabat Administrator tetap mengikuti pelaksanaan upacara secara virtual.

Pada kesempatan ini, jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengikuti Upacara HDKD Tahun 2021 secara virtual di Aula Atas Lapas Palangka Raya pada pukul 08.00 WIB. Sedangkan Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, mengikuti Upacara di Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah.

Upacara HDKD Tahun 2021 ini dipusatkan dari Graha Pengayoman Kemenkumham, Jakarta dan dipimpin langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly. Beliau meminta agar Hari Dharma Karya Dhika tahun ini menjadi momentum  menampilkan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

"Jadikanlah Hari Dharma Karya Dhika sebagai momentum untuk melakukan evaluasi dan instropeksi atas apa yang telah dilakukan selama ini, merumuskan langkah-langkah strategis dalam menghadapi situasi yang sangat dinamis, terus bekerja dan berkarya. Pastikan bahwa kepentingan masyarakat, bangsa dan negara benar-benar terlayani dan diletakkan diatas kepentingan kita. Wujudkan nilai kepastian dan kemanfaatan hukum di Kementerian Hukum dan HAM dapat semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," pesan Yassona.

Dalam rangkaian peringatan HDKD ini dilaksanakan juga launching aplikasi Oke Kumham yang merupakan sistem berbasis teknologi yang akan menghimpun aplikasi layanan publik pada Unit Utama, Kantor Wilayah (Kanwil), dan Unit Pelaksana Teknis (UPT).

Transformasi pelayanan publik berbasis digital ini untuk mempercepat dan mempermudah pelayanan. Maka dari itu, OKe KUMHAM akan berisi informasi tentang pelayanan publik dan juga berbagai berita terkini seputar Kemenkumham.

Usai upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran HDKD Tahun 2021 dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada para pemenang lomba HDKD 2021 beserta para Pegawai berprestasi.

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA