Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Jumat, 15 September 2023

Berjalan Aman dan Kondusif, Lapas Palangka Raya beserta Jajaran Laksanakan Pemindahan Warga Binaan ke Lokasi Kantor Baru

0 Comments


Palangka Raya - Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melaksanakan pemindahan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) ke kantor baru Lapas Kelas IIA Palangka Raya KM.40, Selasa (12/9).

Dalam pemindahan WBP ini melibatkan satu pleton anggota Brimob Polda Kalimantan Tengah yang akan ikut langsung dalam pengawalan di masing-masing Mobil Trans PAS dan Patwal untuk kelancaran arus lalu lintas, anggota TNI yang akan memantau proses pemindahan sampai dengan pasca pemindahan dilakukan dan 100 orang petugas Pemasyarakatan untuk melakukan pengawalan selama proses pemindahan.

Sesampainya di kantor baru, para WBP ini dihitung per kepala oleh Petugas Lapas Kelas IIA Palangka Raya. Selanjutnya, mereka memasuki blok hunian dan diberikan arahan agar selalu menjaga kerapian, kebersihan serta menaati tata tertib dengan baik.

Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Chandran Lestyono, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam proses pemindahan WBP yang berlangsung tertib, aman dan kondusif.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu dalam proses pemindahan WBP ini sehingga dapat berjalan tertib, aman dan kondusif. Semoga kedepannya sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Palangka Raya ini dapat terus terjalin dengan baik," harap Chandran.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
#chandranlestyono
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA