Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Rabu, 11 Oktober 2023

Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumhan Kalteng Ikuti FGD Strategi Mitigasi Risiko Dalam Layanan Pemasyarakatan

0 Comments


Palangka Raya – Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengikuti kegiatan Focus Group Disscussion (FGD) "Strategi Mitigasi Risiko Dalam Layanan Pemasyarakatan" oleh Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Inspektorat Jenderal Kemenkumham, Selasa (10/10/2023)

Bertempat di Aula Kalalawit Lapas Kelas IIA Palangka Raya, kegiatan FGD ini diikuti secara virtual yang diikuti oleh Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Chandran Lestyono beserta para Pejabat Struktural Eselon IV dan V.

Pada kesempatan ini, FGD dibuka langsung oleh Ketua UPP yaitu Inspektur Jenderal Kemenkumham, Razilu. Beliau menyampaikan bahwa dampak dari pungutan liar yang dilakukan oleh oknum sangat menciderai semangat integritas yang digaungkan dan mengakibatkan kerugian di masyarakat dan menurunkan kepercayaan masyarakat kepada pemerintah.

“Mencegah pungli jauh lebih baik daripada membiarkan dan mengatasinya setelah tindakan pungli itu terjadi. Upaya pencegahan pungli perlu dilaksanakan melalui program yang komprehensif dan sistemik serta melibatkan sinergi seluruh unsur, baik pusat, wilayah, UPT, maupun peran masyarakat,” ucap Razilu.

Razilu juga mengajak seluruh jajaran Kemenkumham untuk terus meningkatkan kompetensi dan konsisten untuk melakukan penertiban dan pencegahan suap dan korupsi serta meningkatkan prinsip-prinsip good and clean government  dan core values berakhlak.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA