Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Selasa, 18 Agustus 2020

Meriahkan Tahun Baru Islam 1442 H, Lapas Palangka Raya Gelar 3 Perlombaan

0 Comments


PALANGKA RAYA - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melalui Panitia Hari Besar Islam Masjid Al-Istighfar Lapas Kelas IIA Palangka Raya menggelar perlombaan "Al Muharam Berkah" dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1442 H yang jatuh pada tanggal 20 Agustus 2020.


Kegiatan kali ini bertema "Dengan Semangat Hijriah Tahun 1442 H,  Kita Bangkitkan Kembali Nilai dan Makna Hijriah Dalam Sebuah Kemerdekaan". Kegiatan ini diselenggarakan selama 2 (dua) hari yaitu tanggal 18-19 Agustus 2020 di Masjid Al-Istighfar Lapas Lapas Palangka Raya, Selasa (18/08).


Di hari pertama ini (18/08) digelar lomba cerdas cermat (Al-Qur'an/Hadist, Fiqih Shalat dan sejarah islam). Untuk hari kedua (19/08) akan digelar lomba kultum dan lomba adzan. Peserta lomba adalah Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang merupakan perwakilan dari masing-masing blok.


Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, menjelaskan tujuan dari perlombaan ini adalah untuk mengingatkan para WBP tentang momentum Tahun Baru Islam.


"Tahun Baru Islam merupakan hari yang penting bagi umat Islam karena menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati penghijrahan Nabi Muhammad saw. dari Kota Mekkah ke Madinah. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para WBP Lapas Palangka Raya" jelas Chandran.


Dengan kegiatan ini diharapkan para WBP dapat berlomba dengan sportif dan menjunjung tinggi nilai kesatuan serta persatuan sehingga dapat mempererat tali silahturahmi.


Kontributor: Astri Gencari Ramadhani

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA