Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Sabtu, 15 Januari 2022

DWP Lapas Palangka Raya Ikuti Pertemuan Rutin Paguyuban Pengayoman se-Kalteng

0 Comments



PALANGKA RAYA - Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palangka Raya, Ny. Wuri Chandran Lestyono, Isteri Kepala Lapas Palangka Raya, dan dua anggota lainnya mengikuti acara Pertemuan Rutin Paguyuban Pengayoman di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Sabtu (15/01/2022). 


Bertempat di Aula Mentaya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, acara ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh anggota Paguyuban Pengayoman dan PIPAS se-Kalimantan Tengah. 


Pada kesempatan ini, kegiatan dihadiri oleh Istri Kepala Kantor Wilayah selaku Penasehat Paguyuban, Ny. Rita Bayani Ilham Djaya dan Ketua Paguyuban, Ny. Cakrawati Ikmal Idrus yang merupakan Istri dari Kepala Divisi Administrasi. 


Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Ny. Rita Bayani Ilham Djaya. Beliau memberikan motivasi kepada seluruh anggota Paguyuban dan PIPAS se-Kalteng dan memberikan himbauan untuk terus menjaga kesehatan serta protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. 


Selanjutnya, Ketua Paguyuban Pengayoman Kanwil Kemenkumham Kalteng Ny. Cakrawati Ikmal Idrus, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar para seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan dengan aktif sehingga dapat dilakukan diskusi bersama yang nantinya akan dipimpin oleh Penasehat Paguyuban. 


"Harapan saya agar seluruh anggota dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang sudah diadakan dengan aktif serta tetap menggunakan Protokol Kesehatan agar acara ini bisa berjalan dengan lancar.  Semoga di tahun ini kegiatan kita bisa lebih lancar juga tidak lupa untuk memperbanyak kegiatan-kegiatan sosial di area pemasyarakatan," harapnya.




0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA