Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Kamis, 20 Oktober 2022

Ikut Meriahkan KTT G20, Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumham Kalteng Pasang Gapura

0 Comments


Palangka Raya - Kurang dari sebulan lagi, forum kerja sama multilateral Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 akan dihelat di Indonesia. Berbagai persiapan terus dilakukan, salah satunya di jajaran Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan. Semarak menyongsong forum pertemuan terbesar dengan seluruh kepala negara ini turut dilakukan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah melalui pemasangan gapura, Kamis (20/10/2022).

Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, juga mengatakan pemasangan gapura dilakukan guna menindaklanjuti arahan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI Tentang semarak dalam rangka pelaksanaan Presidensial G20 di Indonesia.

“Sebelumnya kami sudah menerima arahan untuk melakukan persiapan menyongsong KTT G20. Ada beberapa agenda diantaranya pemasangan gapura yang sudah selesai kami buat. Berikutnya ada agenda bersama jalan santai yang juga akan kami ikuti dengan baik guna menyambut salah satu forum internasional terbesar ini," pungkas Kalapas.

Diketahui, KTT G20 merupakan agenda antar negara yang dilaksanakan sekali dalam setahun. Forum yang melibatkan 19 negara seperti Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, hingga Uni Eropa ini akan dilaksanakan mulai tanggal 15 sampai dengan 17 November 2022 di beberapa kota Indonesia.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham




0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA