Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Rabu, 12 Oktober 2022

Lapas Palangka Raya Terima Narapidana Baru dari Oditurat Militer III-15 Banjarmasin

0 Comments


Palangka Raya - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya kembali menerima Narapidana baru sejumlah 1 (satu) orang, Selasa (11/02/2022) pukul 14.45 WIB. Narapidana tersebut berasal dari Oditurat Militer III-15 Banjarmasin dan diterima langsung oleh pihak Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik.

Proses penerimaan narapidana tersebut berlangsung aman dan kondusif dengan mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) serta menerapkan protokol kesehatan.

Bertempat di Ruang Registrasi, Kepala Subseksi Registrasi, Mohammad Ziun Khabibulloh bersama Staf Registrasi melakukan pengecekkan berkas dan dinyatakan lengkap. Selanjutnya narapidana baru tersebut menjalani pemeriksaan kesehatan di Poliklinik Lapas Palangka Raya.

Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik, Tigor Immanuel Hutabalian, mengungkapkan bahwa 1 orang narapidana baru ini telah dilakukan pengecekkan berkas dan dinyatakan lengkap. Selanjutnya, akan dilakukan pembinaan lanjutan di Lapas Palangka Raya.

"Setelah dilakukan pengecekkan berkas maupun pengecekkan kesehatan di poliklinik. Narapidana baru tersebut akan menjalani pembinaan di Lapas Palangka Raya dan selama 14 (empat belas) hari akan menjalani isolasi mandiri serta pengenalan lingkungan di Blok AO (Admisi Orientasi)," jelas Tigor.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham




0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA