Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Sabtu, 26 November 2022

Jalin Kerja Sama, Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumham Kalteng Sambut Kunjungan BNNP Kalteng

0 Comments


Palangka Raya - Lembaga Pemasyaratan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melalui Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik menerima kunjungan dari Tim Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Tengah, Jum'at (25/11).

Kunjungan ini disambut langsung oleh Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik, Purwantoko, Kepala Subseksi Registrasi, Mohammad Ziun Khabibulloh dan Kepala Subseksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, Agung Sutrisno Putro.

Pada kesempatan ini, Koordinator Bidang Rehabilitasi, Dorce Sanda didampingi Penanggung Jawab Klinik Pratama Uras Barigas, Eriko Kaharap, menyampaikan bahwa kunjungan ini dalam rangka koordinasi terkait rencana rehabilitasi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Tindak Pidana Narkotika.

Dalam kesempatannya, Purwantoko menyambut baik kehadiran Tim Rehabilitasi BNNP Kalimantan Tengah dan akan melaporkan kepada pimpinan serta berharap rencana program rehabilitasi ini dapat menjadi Perjanjian Kerjasama (PKS) antar kedua belah pihak.  

#KemenkumhamRI 

#KumhamPasti 

#kemenkumhamkalteng

#kanwilkemenkumhamkalteng

#hendraekaputra 

#lapaspalangkaraya 

@kemenkumhamri 

@ditjenpas 

@kumham_kalteng 

@divisipemasyarakatankalteng 

@azizahrahmanawati 

@dsoekowati 

@nchand2469

@diary_kemenkumham

















0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA