Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Senin, 07 Agustus 2023

Pererat Silahturahmi, PIPAS Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumham Kalteng Ikuti Pertemuan PIPAS Se-Kalimantan Tengah

0 Comments


Tamiang Layang - Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengikuti acara Pertemuan Rutin ibu-ibu Paguyuban Pemasyarakatan Daerah Kalimantan Tengah dengan tema "Tingkatkan Silaturahim Kita Bersaudara, Kuat dan Mulia Menuju Indonesia Maju", Sabtu (05/08) bertempat di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tamiang Layang.

Kegiatan pertemuan ini dilakukan tiga bulan sekali yang dilaksanakan secara bergilir di Unit Pelaksanaan Teknis di wilayah Kalimantan Tengah. Pada kesempatan ini, kegiatan dihadiri Langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, Hendra Eka Putra, Kepala Divisi Pemasyarakatan, R.B. Danang Yudiawan, dan seluruh Kepala Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Kalimantan Tengah. 

Dalam sambutannya, Kakanwil mengucapkan terimakasih Kepada Rutan Tamiang Layang Rayon IV DAS Barito yang telah mensukseskan pertemuan Rutin PIPAS se-Kalimantan Tengah dan beliau juga mengingatkan akan pentingnya peran Ibu-Ibu PIPAS dalam mendukung tugas suami, karena dibalik suami yang tangguh dalam bertugas pasti ada isteri yang hebat dibaliknya. "Selain sebagai agenda rutin, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silahturahim dan meningkat persaudaraan serta kebersamaan organisasi PIPAS Kalimantan Tengah," tutupnya. 

Selanjutnya, Ny. Niken Hendra Ekaputra selaku Penasihat PIPAS Kalimantan Tengah dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita sebagai pendamping ASN khususnya di Pemasyarakatan memiliki peran yang vital dalam keluarga. Kita diciptakan sebagai Adam dan Hawa yang menyatu dari berbagai macam latar belakang budaya maupun sosial. Selain itu, sebagai pendamping suami yang bekerja sebagai ASN Pemasyarakatan juga diharapkan dapat bekerja sama dengan suami agar segala tugas dan tanggungjawab baik di pekerjaan maupun keluarga dapat dilaksanakan dengan baik.

Dalam pelaksanaan beberapa perlombaan yang diusung dalam rangka memperingati Dirgahayu Republik Indonesia Ke-78 Tahub 2023, PIPAS Lapas Palangka Raya meraih Juara 1 Lomba Bakiak dan Juara 1 Lomba Estafet Bola. Kegiatan diakhiri dengan pengocokan arisan, pengumuman pemenang lomba serta pembagian hadiah, pemberian doorprize dan pembacaan pemenang lotre.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
#chandranlestyono
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham










0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA