Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Rabu, 18 Agustus 2021

Lapas Palangka Raya Ikuti Penguatan Pembangunan ZI oleh Kanwil Kemenkumham Kalteng

0 Comments



Palangka Raya - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palangka Raya mengikuti Penguatan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju WBK/WBBM dalam rangka menghadapi Evaluasi Tim Penilai Nasional (TPN) oleh Tim Inspektorat Wilayah II melalui aplikasi Zoom.

Kegiatan diikuti oleh Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, beserta seluruh Ketua Pokja Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas Lapas Palangka Raya, Rabu (18/08/2021).

Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, Ilham Djaya. Dalam sambutannya, Ilham Djaya mengapresiasi kepedulian Inspektorat Jenderal dalam mendorong satuan kerja di Kalimantan Tengah mendapatkan predikat WBK/WBBM.

"Kita diberikan penguatan kembali, luar bisa bagaimana teman-teman dari inspektorat jenderal khususnya dari Inspektorat Wilayah II mendorong kita semua untuk bisa meraih WBK/WBBM," ungkap Ilham.

Ilham Djaya juga menghimbau kepada masing-masing Satuan Kerja untuk mempersiapkan data dukung dan melengkapi kekurangan dan perbaikan yang diminta Inspektorat Jenderal.

Selanjutnya, penguatan Pembangunan Zona Integritas diberikan langsung dari Inspektorat Wilayah II. Mekanisme dan strategi yang harus dipersiapkan untuk menghadapi Tim Penilai Nasional juga disampaikan kepada satuan kerja. Setiap satuan kerja didorong untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik kepada pengguna layanan.

Untuk menuju Penilaian oleh Tim Penilai Nasional, satuan kerja diwajibkan mengisi daftar pengguna layanan minimal 100 orang pada link yang telah disediakan oleh Menpan. Nantinya daftar pengguna layanan ini akan mengisi survei dari Menpan dan secara rundown akan diwawancarai oleh Menpan tentang kualitas pelayanan yang diterima.

"Saya harap satuan kerja memperhatikan survei untuk tidak dibawah angka 30 orang," ungkapGolbin Salim, selaku Pengendali Teknis dalam paparan yang disampaikan kepada satuan kerja.

0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA