Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Kamis, 08 Desember 2022

Perkuat Keamanan, Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumham Kalteng Lakukan Pengecekan Senpi

0 Comments

 


Palangka Raya - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melalui Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP) melakukan pengecekan senjata api. Hal ini dilakukan sebagai langkah kesiapsiagaan mengantisipasi setiap gangguan keaamanan dan ketertiban, Kamis (8/12).

Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dalam hal ini Lapas Kelas IIA Palangka Raya juga terus melakukan pembenahan serta perbaikan sarana dan prasarana hingga meningkatkan kedisiplinan personel dalam bertugas sehari-hari.

Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono melalui Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Palangka Raya, Tigor Immanuel Hutabalian mengungkapkan, menjelang pelaksanaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), sejumlah peningkatan pengamanan dilakukan. Diantaranya dengan menginventarisir masalah di dalam, kemudian peningkatan sarana prasana hingga pendisiplinan SDM.

“Kita melakukan penambahan lampu penerangan di setiap titik gelap di Lapas, seperti brandgang dan lainnya. Kita juga bersihkan rerumputan agar memudahkan pengawasan dari menara,” katanya.

Yang cukup vital, lanjut Tigor,  me-rolling gembok senantiasa dilakukan agar mencegah terjadinya duplikasi kunci oleh warga binaan pemasyarakatan (WBP). Kemudian memeriksa secara berkala kamar hunian WBP meliputi plafon, tembok dan barang bawaan.

“Kita tidak menutup mata dengan peristiwa yang ada selama ini, sehingga deteksi dini terus dilakukan dengan melaksanakan sinergitas bersama aparat penegak hukum, back to basic dan mengikuti lima perintah harian dari Kepala Kanwil Kemenkumham Kalteng,” pungkasnya.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham






0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA